pedoman penulisan tesis
telah dilaksanakan kuliah umum dengan tema "Social Movement and Conflict in Indonesia and Southeast Asia' bersama Dr. Andrew Vandenberg yaitu dosen dari Deakin University. Perkuliahan umum ini membahas tentang bagaimana gerakan sosial yang terjadi di Indonesia secara progresif dan regresif terjadi dalam waktu sama tergantung pada tujuan gerakan sosial itu dibentuk. gerakan sosial yang ada di Indonesia telah bertransformasi di Indonesia mulai dari cara konvensional hingga cara yang tidak biasa seperti blusukan yang dilakukan oleh Jokowi.
kegiatan ini dihadiri oleh 56 peserta. peserta berasal dari berbagai afiliasi baik dari dalam maupun luar Universitas Andalas. Untuk kalangan mahasiswa, peserta berasal dari program studi S1 hingga S3 dari FISIP.
kuliah umum dimoderatori oleh Prof. Dr. Afrizal serta dibuka oleh Dr. Jendrius sebagai koordinator program magister sosiologi sekaligus ketua pelaksana. setelah penyampaian materi, moderator membuka sesi diskusi bersama peserta dengan 6 penanya.
acara diakhiri dengan berfoto bersama.
Guru besar Departemen Sosiologi, Prof Afrizal mempresentasikan hasil penelitian dalam seminar inovasi profesor Indonesia di ITS. Karya inovasi Prof. Afrizal adalah model pendampingan NGO untuk menyelesaikan konflik agraria. Karya inovasi profesor. Profesor Summit yang diadakan oleh ITS berlangsung selama dua hari di Gedung Research Center ITS. Kegiatan tahunan DP ITS ini diikuti oleh 95 profesor (guru besar) dari seluruh Indonesia dan tiga lembaga profesional yang bekerja sama dengan Majelis Dewan Guru Besar PTN Badan Hukum (MDGB PTN-BH), Forum Dewan Guru Besar Indonesia (FDGBI), dan Asosiasi Profesor Indonesia (API).
Terus menuju Indonesia Emas tahun 2045 tidak hanya diwarnai semangat dan optimisme semata, melainkan juga realitas tantangan kebangsaan yang muncul dengan berbagai dimensinya. Menggaungkan hal tersebut, Dewan Profesor (DP) Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali hadirkan Professor Summit 2022 dengan mengangkat citra baik dan gagasan strategis melalui karya inovasi profesor di Indonesia.Melihat visi Indonesia dan juga visi ITS yakni Advancing Humanity, penyelenggaraan Professor Summit kali ini mengambil tema Gagasan Strategis Pembangunan Masyarakat Indonesia Adil Makmur 2045. Tema ini merupakan tanggapan terhadap permasalahan yang sangat sering bermunculan di masyarakat ketika melihat tujuan Indonesia menuju 100 tahun kemerdekaan Indonesia.